Tips Menganalisa & Mendapatkan High Paying Keyword Google Adsense

Mencari dan menemukan high paying keyword google adsense. Untuk mendapatkan nilai iklan yang tinggi dari google adsense kita harus melakukan riset dan menganalisa kata kunci sebelum memilih dan menetapkan judul sebuah posting atau artikel.  High paying keyword adalah kata kunci yang memiliki nilai CPC (Cost Per Click / biaya per klik) tinggi yang di berikan oleh pihak pengiklan atau biasa di sebut Advertiser. Nilai atau harga klik ini sebenarnya adalah rahasia google adsense dengan pihak Advertiser, karena kita tidak pernah mengetahuinya. Tetapi dengan bantuan tool tertentu,  high paying keyword bisa kita temukan, setelah itu kita akan menganalisa seberapa tinggi tingkat persaingan dalam pencarian di search engine.

Untuk menemukan high paying keyword bisa dilakukan dengan beberapa tool yang sudah populer, seperti SEMRush atau Wordtracker, tetapi jika menggunakan kedua tool ini kita di wajibkan untuk membayar. Ada juga versi untuk trialnya, namun fitur dan penggunaanya di batasi, untuk alternative lain kita bisa menggunakan fasilitas dari google yang terbukti ampuh untuk menemukan, sekaligus menganalisa high paying keyword.
Google Adword keyword planner
Tool ini menyediakan berbagai kriteria data untuk setiap kata kunci, seperti persaingan pengiklan, volume pencarian, perkirakan biaya per klik (untuk iklan Adwords) Tidak semua kriteria ditampilkan secara default, tetapi kita memiliki pilihan untuk mengubah kriteria atau memfilternya.
Menganalisa & Mendapatkan High Paying Keyword Google Adsense
Cara yang tepat untuk menganalisa  ini hanyalah untuk membandingkan satu kata kunci dengan yang lain untuk mendapatkan kata kunci yang terbaik untuk digunakan. Jika kita memilih persaingan kata kunci yang tinggi dengan tingakt pencarian yang tinggi pula akan mendapatkan nilai iklan yang tinggi, akan tetapi kita akan kalah di hasil pencarian google, karena kata kunci tersebut biasanya di kuasai oleh web/blog yang sudah populer.
Mengapa analisa high paying keyword penting?
High paying keyword adalah kata kunci yang banyak di perebutkan, karena nilai atau harganya yang sangat tinggi, secara logika tingkat persaingan pun menjadi tinggi, sebab banyak web atau blog mengincar high paying keyword untuk lebih meningkatkan pendapatan google adsense. Dengan menganalisa dan mengetahui tingkat persaingan, kita masih mendapatkan kesempatan untuk menerapkan high paying keyword kedalam artikel atau postingan blog.

Tips menganalisa high paying keyword
Memilih kata kunci dengan persaingan rendah (medium, low) adalah pilihan yang bijak, sebab kita masih mampu bersaing dalam hasil pencarian di search engine terutama google, kita masih bisa mengandalkan pencarian kata kunci yang tinggi (high) tentunya dengan nilai iklan yang lebih besar denganmenggabungkan high paying keyword dengan long tail keyword, karena pencarian akan lebih spesifik dan tertarget.
Iklan adsense akan menyesuaikan dengan (kata kunci ) high paying keyword tersebut sehingga iklan yang muncul akan memiliki nilai CPC tinggi, ketika iklan tersebut di klik otomatis kita akan mendapatkan dollar yang lebih tinggi. Tetapi pihak google juga akan menilai sebuah artikel dengan tingkat kualitas serta relevansi artikel tersebut secara keseluruhan. Walaupun High paying keyword di gunakan pada web/ blog, nilai atau harga tergantung iklan yang muncul dalam artikel tersebut. Bisa saja iklan yang muncul tidak nyambung sama sekali dengan artikel, sehingga nilai kliknya kecil.

Demikian pengertian high paying keyword, tentang cara mendapatkan dan menganalisa secara garis besar, anda bisa menerapkan dan membuat high paying keyword kedalam artikel yang berkualitas, sehingga akan mendapat nilai iklan yang lebih tinggi sesuai dengan iklan adsense yang muncul. Semoga bermanfaat.

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Blog Learn Process

0 Response to "Tips Menganalisa & Mendapatkan High Paying Keyword Google Adsense"

Post a Comment