Optimasi Kata Kunci Jitu Untuk Hasil Pencarian Maksimal
Kata kunci sering kali di jadikan target untuk memaksimalkan blog anda di hasil pencarian search engine, bahkan bisa menjadi sangat penting untuk mendapatkan pengunjung organik yang saya pikir merupakan aset terbesar untuk blog anda, ini salah satu cara atau tehnik "Seo On Page" yang harus kita terapkan.
Dengan algoritma google terbaru yang lebih menekankan pada suatu konten atau artikel yang kita buat, saya rasa kata kuncinya ada dalam setiap artikel atau kalimat yang kita posting.
Penempatan kata kunci inilah yang menjadi penentu blog anda muncul dalam hasil pencarian. Dengan kiat yang jitu, bukan mustahil halaman atau artikel blog anda bisa menempati 10 besar pencarian google, istilah keren nya posting kamu masuk "page one" mas brow.
Persaingan kata kunci
Blog anda bukan satu satunya blog niche, atau dengan kategory blog campur aduk seperti blog saya . Banyak di luar sana hingga jumlahnya ribuan dan berpotensi bertambah setiap harinya, bisakah kiranya dengan bermodal artikel ala kadarnya bersaing memperebutkan tangga 10 (istilah dalam 10 besar halaman google) atau page one seperti yang saya sebutkan di atas?
Reformasi konten
Memang benar adanya, artikel yang jauh lebih bagus dan lengkap saja belum tentu bisa nongkrong (halaman 10 besar) apalagi hanya artikel ala kadarnya. Nah yang pertama sekali anda lakukan adalah mereformasi artikel atau konten anda, cari tahu penguasaan anda tentang pembahasan calon artikel yang akan di tulis, gali lebih dalam agar supaya menjadi artikel yang berkualitas.
Artikel yang fresh
Bukan sekedar tahu inti atau garis besarnya saja, pengembangan artikel pada akhirnya akan sangat bermanfaat bagi pembaca, artikel yang relevan di sertai penjelasan lengkap adalah salah satu contoh artikel yang di sukai google.
Saya kasih sedikit bocoran, google sangat suka dengan jenis artikel yang fresh, mungkin yang kemarin kemarin google merasa jenuh juga. Artikel yang muncul hanya itu itu saja dengan pokok bahasan yang hampir mirip, hanya di putar balikkan kata katanya saja, syukur syukur kalau tidak bikin robot google pusing
Alat Pendukung
Kita bisa menggunakan pencarian kata kunci dengan tool yang di sediakan dari pihak google secara gratis, melalui google adword kita bisa manfaatkan tool yang bernama keyword planner. Di sana kita bisa mengetahui bahkan memonitor kata kunci yang paling banyak di cari sepanjang 1 tahun terakhir.
Jumlah prosentase dan jumlah banyak pencarian dalam kategori kata kunci tertentu bisa di monitor dengan jelas, dengan keyword planer tool kita bisa mendapatkan "ideas" kata kunci. Bahkan kita bisa menempatkan kata kunci untuk target negara tertentu.
Dengan kata lain, kita bisa menargetkan kata kunci untuk pengunjung blog dan dapat melihat persaingan kata kunci yang jumlahnya sangat banyak. Sedikit bocoran lagi, modifikasikan kata kunci yang anda bidik dengan kata yang jarang di gunakan pada umumnya.
Alat pendukung untuk pencarian kata kunci yang lain bisa anda temukan di internet, saya rekomendasikan Ubersuggest. Kita bisa menggabungkan kata kunci yang di dapat dari keyword planner untuk di tempatkan pada bagian penulisan artikel.
Penempatan kata kunci
Selain judul artikel, untuk penempatan kata kunci bisa di bilang sebagai langkah penentu. Selama ini kita hanya mengira ngira bahwa algoritma google akan mengeksekui kalimat pertama, ada benarnya tetapi terkadang juga belum tentu. Tetapi alangkah baiknya kata kunci kita tempatkan pada 100 kata pada halaman pertama.
Perlu di ingat juga, jangan menuliskan kata kunci yang ber ulang ulang di bagian ini, kita bisa teruskan di sesi ke dua dan ketiga dalam urutan 100 kata pertama. Buatlah beberapa spasi di dalam 100 kata pertama, akan Lebih tertarget meletakkan kata kunci dari 100 kata pertama dari pada meletakkan kata kunci pada pertengahan sebuah artikel.
Kata kunci di artikel penutup
Untuk artikel penutup, anda bisa mengulang sekali "kata kunci" yang anda tergetkan. Hal ini berfungsi sebagai penguatan kata atau penjelasan dari judul artikel yang di maksud.
Riset kata kunci terbaik lainya yang anda hasilkan dari alat pendukung yang saya jabarkan di atas, bisa anda tempatkan pada bagian diskrisi penelusuran yang ada di bagian posting, isi dengan diskripsi kata kunci yang telah anda hasilkan sebelum mempublishnya.
Nah demikian kira kira cara optimasi kata kunci jitu untuk menghasilkan pencarian yang maksimal di search engine, artikel pendek ini semoga bisa memompa semangat para pembaca sekalian, agar bisa membuat sebuah artikel yang lebih bermutu lagi.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Blog Learn Process
0 Response to "Optimasi Kata Kunci Jitu Untuk Hasil Pencarian Maksimal"
Post a Comment